Dorong Keberlanjutan di Sektor Pertambangan, Kementerian ESDM Siap Gelar Minerba Expo dan Tamasya Award 2024

News3 Dilihat

JAKARTA, BN NASIONAL – Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) melalui Direktorat Jenderal Mineral dan Batubara (Ditjen Minerba) akan menggelar dua acara besar pada 25-26 November 2024, yakni Minerba Expo 2024 dan Tamasya Award 2024 di Kartika Expo Center, Balai Kartini, Jakarta.

Minerba Expo 2024 merupakan inisiatif Ditjen Minerba untuk mengedukasi dan menyebarluaskan informasi mengenai subsektor mineral dan batubara. Acara ini akan meliputi konferensi, pameran, edukasi, lomba, talkshow, dan peningkatan kapasitas tenaga pertambangan. Mengusung tema “Minerba, Menggerakkan Indonesia,” Minerba Expo 2024 diharapkan dapat menjangkau berbagai pihak, mulai dari kementerian/lembaga, pelaku usaha, asosiasi, pemerintah daerah, akademisi, hingga masyarakat umum.

Ditjen Minerba berharap acara ini dapat memberikan pemahaman lebih dalam kepada masyarakat tentang dampak positif sektor pertambangan, dengan menekankan pentingnya ketahanan, keberlanjutan, dan kelestarian lingkungan dalam praktik pertambangan. “Industri pertambangan memainkan peran vital dalam perekonomian global. Banyak aspek kehidupan kita bergantung pada komoditas mineral dan batubara,” ujar Koordinator Kehumasan dan Pelayanan Informasi Publik Ditjen Minerba, Muhammad Irsan, mewakili Sekretaris Ditjen Minerba dalam sosialisasi acara di Bogor, Kamis (24/10).

Baca juga  Netanyahu memperluas agresi di Gaza, Tepi Barat

Minerba Expo 2024 akan menampilkan sejumlah program menarik, termasuk pameran yang memaparkan sejarah pertambangan, inovasi teknologi, layanan jasa pertambangan, serta program pengembangan dan pemberdayaan masyarakat. Sesi konferensi akan menghadirkan para ahli dari berbagai bidang untuk membahas isu-isu seperti Tata Kelola Tambang, Forum BUMN & BUMD, Digitalisasi Pelayanan Minerba, dan kontribusi akademisi dalam pengembangan sektor pertambangan.

Expo ini juga mencakup berbagai lomba, di antaranya lomba mewarnai untuk siswa SD, lomba penulisan esai untuk siswa SMA, serta lomba poster ilmiah bagi mahasiswa. Tema lomba seputar dunia pertambangan, sebagai upaya memperkenalkan industri ini kepada generasi muda. Selain itu, Ditjen Minerba akan mengundang sejumlah influencer di bidang pertambangan untuk berbagi pengalaman dengan mahasiswa.

“Badan usaha yang berpartisipasi juga akan menyediakan informasi tentang peluang kerja bagi masyarakat yang tertarik berkarier di sektor pertambangan,” tambah Irsan.

Baca juga  Rencana Busana Mewah untuk Coperni di Disneyland Paris

Di samping Minerba Expo, Ditjen Minerba juga akan menyelenggarakan Malam Penganugerahan Tamasya Award 2024. Penghargaan ini diberikan sebagai apresiasi kepada badan usaha yang berhasil menjalankan program Pengembangan dan Pemberdayaan Masyarakat (PPM) dengan baik, sekaligus mendorong semangat keberlanjutan di sektor pertambangan.

“Tamasya merupakan wujud semangat Ditjen Minerba untuk mengoptimalkan pemanfaatan sumber daya mineral dan batubara guna mendukung kesejahteraan masyarakat, khususnya di sekitar wilayah tambang,” ujar Koordinator Hubungan Komersial Batubara, Ayi Ruhiyat.

Ditjen Minerba mengundang semua pihak untuk ikut berpartisipasi dalam Minerba Expo dan Tamasya Award 2024, demi terciptanya ekosistem pertambangan yang lebih berkelanjutan dan berdampak positif bagi kesejahteraan masyarakat.